Topang Ketahanan Pangan, Peternak Sapi di Sidokepung Buduran Diberi Motivasi Polisi

Menindaklanjuti program ketahanan pangan nasional sesuai dengan Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, Bhabinkamtibmas Desa Sidokepung, Polsek Buduran, Aipda Adi Maret, melakukan kunjungan langsung ke peternakan sapi milik warga setempat pada Kamis (10/4/2025).
Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan motivasi serta melakukan pengecekan terhadap kondisi kesehatan hewan ternak, agar keberlangsungan peternakan dapat berjalan optimal dan berkontribusi nyata dalam pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat.
Dalam keterangannya, Aipda Adi Maret menyampaikan bahwa ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim merupakan salah satu pilar penting dalam pembangunan nasional. Oleh karena itu, pihak kepolisian melalui Bhabinkamtibmas turut aktif mendampingi warga, khususnya para peternak, agar kegiatan beternak dapat berjalan dengan sehat, aman, dan produktif.
"Kami ingin memastikan bahwa hewan ternak warga dalam kondisi sehat, dan para peternak tetap semangat dalam menjalankan usahanya. Ini bagian dari dukungan kami terhadap visi besar Presiden Prabowo dalam mewujudkan kedaulatan pangan nasional," ujarnya.
Langkah ini mendapat apresiasi dari warga dan diharapkan dapat menjadi motivasi bagi peternak lain untuk terus meningkatkan kualitas usaha ternaknya sebagai bagian dari solusi ketahanan pangan di tingkat desa hingga nasional.